BANDUNG - Kebakaran melanda sebuah showroom mobil milik Ny Elis (35)
di Kampung Mulyasari RT 02/RW 18 Kelurahan/Kecamatan Baleendah,
Bandung, Minggu (13/6/2010) sekitar siang. Dua mobil masing-masing
Mercedes A-140 dan Suzuki Carry terbakar.
Tidak ada korban jiwa
dalam kejadian itu. Namun, kerugian diperkirakan mencapai Rp300 juta.
Menurut Elis, api diduga berasal dari sebuah mobil mercedes di showroom
tersebut. Saat itu, kata dia, seorang calon pembeli menghidupkan mobil.
Tiba-tiba saja, lanjutnya, muncul api di bagian mesin.
"Api makin
membesar dan tak dapat dimatikan. Warga sekitar sempat berusaha
memadamkan api dengan air dari selokan di sekitar lokasi kejadian. Api
malah membesar dan beberapa warga lari menghindari rentetan api
tersebut," ujar Elis.
Elis mengaku tidak menyediakan alat pemadam
kebakaran di sekitar showroom. Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten
Bandung sendiri mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran. Api
baru bisa dipadamkan sekira pukul 12.30 WIB.
"Satu mobil BMW 318i
dapat diselamatkan serta dua unit sepeda motor. Kalau mobil pemadam
kebakaran datangnya telat, pasti mobil dan motor itu juga bisa habis
terbakar," ujar Elis.
Sementara itu, salah seorang petugas
pemadam kebakaran Kabupaten Bandung, Rossi mengatakan, api diduga
berasal accu mobil yang ada di showroom tersebut. Namun, kata dia,
belum diketahui pasti dari mobil mana api tersebut muncul.
"Diduga
kobaran api muncul dari accu salah satu mobil. Tapi belum bisa
dipastikan dari mobil yang mana," kata Rossi saat dihubungi wartawan,
Minggu sore.
semoga bermanfaat
Credit : http://www.news.id.msn.com/